Foto Kecelakaan Robert Kubica

Foto Kecelakaan Robert Kubica. Nasib naas menimpa pembalap Formula 1, Robert Kubica. Robert Kubica yang membalap untuk tim F1 Lotus Renault cedera dalam sebuah insiden kecelakaan saat membalap untuk Skoda Fabia di ajang Ronde di Andora Rally yang digelar di Italia.

Robert Kubica mendapat cedera yang parah dalam kecelakaan tersebut dan hal itu mengancam karirnya di pentas Formula 1 tahun 2011 ini. Beberapa tulangnya, di bagian tangan, kaki dan lengan kanan, disebutkan patah. Sempat muncul kekhawatiran kalau tangan Kubica mesti diamputasi. Tapi para dokter kabarnya berhasil menyuplai darah tepat pada waktunya dalam sebuah operasi panjang.

Kronologi Kecelakaan Robert Kubica :

Adalah Jakub Gerber, Co Driver Robert Kubica saat kecelakaan mengerikan itu terjadi, menceritakan menceritakan kejadian yang dia alami bersama pembalap Renault tersebut.

"Kami tahu permukaan licin karena kelembaban dan kami sudah siap," ujar Gerber.

"Setelah tergelincir, mobil menabrak pagar pembatas dan mendorongnya. Kemudian mobil menabrak pagar pembatas selanjutnya."

"Pagar pembatas menembus mobil. Saya langsung tahu kalau itu serius. Dia (Robert Kubica) juga mengalami memar yang buruk di bawah mata karena terbentur kemudi. Robert Kubica pingsan dan saya keluar melalui jendela karena pintu terkunci."

"Ambulans segera datang dan juga petugas pemadam kebakaran. Selama setengah jam mereka berusaha mengeluarkan dia. Kru pertama tak punya alat pemotong sehingga mereka harus menunggu kru yang lain. Helikopter tak bisa mendarat di posisi itu, jadi Robert Kubica harus dipindahkan dan lebih banyak waktu yang hilang."

Gerber sedikit mengkritik kondisi lintasan dimana dia dan Kubica mengalami kecelakaan. Dia juga meminta perlindungan di sekitar kokpit mobil reli ditingkatkan.

"Celah (antara dua bagian pagar pembatas) tak masuk akal. Tapi, yang paling penting, kita harusnya tidak memiliki mobil dengan perlindungan begitu sedikit di bagian depan. Ini bukan kali pertama kecelakaan seperti ini terjadi. Federasi harus memikirkan sesuatu untuk melindungi kokpit," tegasnya.

Berikut Foto Kecelakaan Robert Kubica :






0 comments:

Related post