Lagu Dara - Ariel Peterpan. Hidup dan tinggal di penjara, rupanya tidak menyurutkan semangat Najriel Irham atau Ariel Peterpan untuk berkreasi lewat musik. Hal ini terlihat dengan Single lagu baru berjudul "Dara". Lagu ini diciptakan Ariel sejak ia menjadi penghuni Rutan Kebon Waru, Bandung, Jawa Barat.
Lagu ciptaannya itu bercerita tentang kerinduan seseorang di tahanan kepada kekasihnya di luar. Tujuannya agar saling menguatkan satu sama lain. Ariel tak sendiri dalam proses menciptakan lagu itu. Pria asal Bandung ini bekerjasama dengan Faisal, seorang penghuni rutan itu yang membantu penggarapan lagu dengan keyboard. Seluruh proses lagu ini dilakukan di Rutan Kebon Waru, yang juga mempunyai studio rekaman.
Faisal menjelaskan awalnya dia dan Ariel senang bernyanyi menggunakan gitar di dalam rutan, hingga akhirnya tercetus membuat lagu. Untuk merilis lagu ini membutuhkan waktu empat bulan. Pembuatan aransemennya pun dilakukan di sela jam tahanan.
Lagu Dara tersebut dibawakan minus one dan juga petikan gitar yang dipetik olehnya. Durasi lagu cukup pendek, hanya 3,5 menit. Namun lagu Dara tersebut banyak membuat orang penasaran, sehingga banyak yang mencarinya dengan free download. Sebelum tampil live di depan wartawan, Ariel sempat memutarkan lagu hasil rekamannya. Nah, bagi yang sudah rindu dengan suara Ariel bisa segera download mp3 nya.
Dan inilah rekaman lagu Dara - Ariel Peterpan :
2 comments:
tetap berkarya buat ariel..ada lagu untuk ariel dari sahabt peterpan..
http://www.youtube.com/watch?v=oha5NP6lY0c
aril meskipun dulu dipenjara tetep berkarya dan hasil lagunya pun juga enak didengar...
solder uap analog 3in1
Post a Comment