Foto Chayathisa Nakmai. Jika pramugari wanita, itu sudah umum dan wajar kita jumpai, tapi kalau pramugari waria, itu merupakan fenomena baru. Kini kaum waria atau ladyboy memiliki kesempatan sama dengan wanita untuk menjadi seorang pramugari. Chayathisa Nakmai adalah salah satu waria yang terpilih menjadi pramugari.
PC Air, Perusahaan penerbangan yang meluncurkan ide unik untuk menerima ladyboy atau waria menjadi pekerjanya. Pengelola PC Air mengaku telah menerima lebih dari 100 surat lamaran dari waria yang tertarik untuk mengisi posisi tersebut. Namun sayangnya perusahaan penerbangan itu hanya menyediakan tempat bagi 4 orang waria yang beruntung untuk dapat bergabung dalam perusahaan jasa transportasi tersebut.
Chayathisa Nakmai (24) merasa sangat beruntung setelah terpilih. Chayathisa Nakmai mengatakan dirinya telah lama mencoba untuk dapat menjadi seorang pramugari. Puluhan perusahaan penerbangan telah ia coba datangi. Namun tidak ada satu pun yang mau menerimanya dengan alasan jenis kelaminnya yang dianggap tidak jelas.
"Ketika tahu saya mendapatkan pekerjaan ini, saya menangis karena senang. Saya telah mengirim banyak surat lamaran kepada beberapa perusahaan penerbangan yang berujung pada penolakan. Aku sangat senang dapat mewujudkan mimpiku," kata Chayathisa Nakmai.
"Ketika tahu saya mendapatkan pekerjaan ini, saya menangis karena senang. Saya telah mengirim banyak surat lamaran kepada beberapa perusahaan penerbangan yang berujung pada penolakan. Aku sangat senang dapat mewujudkan mimpiku," kata Chayathisa Nakmai.
0 comments:
Post a Comment